Berita

Kegiatan Penerimaan Program Pengenalan Lapangan Suatu Pendidikan (PPLSP) Mahasiswa UPI Semester Genap Tahun Akademik 2021/2022

Pada hari Jumat, 18 Februari 2022 telah dilaksanakan kegiatan Penerimaan Program Pengenalan Lapangan Suatu Pendidikan (PPLSP) Mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Semester Genap Tahun Akademik 2021/2022 di SMAN 3 Cimahi.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Sekolah Drs. Yayat Supriyat, M.M.Pd. , Perwakilan Pembimbing PPL Mahasiswa UPI Drs. Dudung Gumilar, M.Sc.Lib. , beberapa Guru Pamong (pembimbing PPL mahasiswa), serta Mahasiswa UPI yang akan melaksanakan kegiatan PPL di SMAN 3 Cimahi. Kegiatan dilaksanakan di aula SMAN 3 Cimahi serta Zoom Meeting karena ada beberapa peserta yang tidak bisa hadir di tempat akibat terkonfirmasi Orang Dalam Pemantauan (ODP) dan Pasien dalam Pemantauan (PDP).

Diharapkan pada saat kegiatan PPL berlangsung, dapat melatih keterampilan mahasiswa dalam mengajar/membimbing secara langsung di sekolah, memberikan pengalaman kepada mahasiswa di lapangan terkait tugas-tugas guru, serta mengetahui berbagai hal yang berhubungan dengan persekolahan. Para mahasiswa pun diharapkan dapat memanfaatkan fasilitas sekolah dengan maksimal agar kegiatan PPL dapat berlangsung dengan efektif dan efisien.

2

3

4

Share:
Top